Peresmian Pertashop 4P53245 Desa Ujungmanik 

    Peresmian Pertashop 4P53245 Desa Ujungmanik 

    Cilacap - Babinsa Sertu Mulyanto dalam hal ini mewakili Komandan Koramil 09 Kawunganten menghadiri Acara Launching Pertamina Shop (Pertashop) 4P53245 Desa Ujungmanik, Kecamatan Kawunganten, Kamis (4/10/21).

    Tampak hadir, Camat Kawunganten yang diwakili Kasi Kesra Maryoto, Danramil 09/ Kawunganten diwakili Sertu Mulyanto, Kapolsek Kawunganten diwakili Kanit Samapta Ipda Syamsudin, Direktur  PT. Anugrah Patra Gemilang Imam Wahyudi, Kepala Desa Ujungmanik  Sugeng Budiyatno, dan para tamu undangan lainya.

    Dalam sambutannya Camat Kawunganten melalui Kasi Kesra Maryoto sangat mendukung adanya Pertashop di Desa Ujungmanik. 

    Atas nama Pemerintah Kecamatan mendukung sepenuhnya atas di dirikannya Pertashop di Ujungmanik. Dengan Pertashop ini sangat membantu dan mendorong khususnya masyarakat dari berbagai bidang, yang antara lain bidang perdagangan, pertanian terlebih bidang transportasi.

    "Harapan kami semoga Pertashop ini bisa berjalan dengan lancar dan tidak menimbulkan masalah antar pedagang atau pengusaha BBM kecil. Besar harapan semua bisa bersinergi dengan baik, "ujar Maryoto.

    Sementara itu, Kepala Desa Ujungmanik Sugeng Budiyatno dalam sambutanya menerangkan selaku Pemerintah desa bertujuan bagaimana cara membantu masyarakat secara umum. Bagaimanapun juga BBM merupakan kebutuhan yang sangat krucial.

    Ia menambahkan bahwa, dengan adanya Pertashop ini bisa mendekatkan kepada masyarakat dan tentunya dapat mensejahterakan masyarakat.

    " Pertashop merupakan sebuah program Pemerintah melalui Pertamina untuk ketahanan energi masyarakat, meskipun Pom Mini sudah ada, namun keberadaan Pertashop bukan suatu persaingan akan tetapi sebuah mitra, " terangnya.  Ia menandaskan, Pom Mini nantinya bisa menjual dan mengambil keuntungan dari Pertashop karena harga BBM di Pertashop sama dengan harga BBM di SPBU.

    "Ada keuntungan lain yang sepertinya tidak terpikir seperti halnya ketika Pengusaha Pom Mini yang sebelumnya jauh untuk kulakan sekarang lebih dekat, sehingga bisa menghemat atau mengurangi biaya oprasional, " tandasnya.

    Senada dengan apa yang disampaikan Kades Ujungmanik, Danramil Kawunganten melalui Sertu Mulyanto berharap dengan adanya Pertashop ini secara umum masyarakat dapat menikmati dari segala sisi baik kemudahan, jangkauan maupun penghematan,  

    "Secara umum kami berharap Pertashop ini dapat menciptakan kesejahteraan masyarakat dan mendorong bangkitnya ekonomi warga, " ucap Sertu Mulyanto.

    Totong Setiyadi

    Totong Setiyadi

    Artikel Sebelumnya

    TNI-Polri Cilacap Bersama Aparat Terkait...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Cilacap Tinjau Lokasi Pergerakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami